Cara Beternak Kelinci
Hias Dengan Mudah Dan Menguntungkan -
Dalam memulai bisnis tentunya mengharapkan hasil yang tidak sedikit, oleh
sebab itu kami selaku penulis akan mengajak anda semua bagaimana cara dan trik
serta tips agar mendapatkan hasil yang besar dari usaha beternak hewan. Seperti
yang kita tahu bahwa perkembangan akan binatang ternak sebagai sahabat manusia
sudah mulai menjamur di kalangan pecinta
binatang tak lain hal nya dengan kelinci hias ini.
Kelinci hias adalah salah satu jenis hewan yang paling
banyak di pelihara oleh para pecinta binatang hias dan merupakan hewan yang
sangat jinak. Seperti julukan nya kelinci hias memiliki tubuh yang sedikit agar
kecil di banding dengan kelinci pedaging
atau potong, dan mempunyai bulu yang cantik serta tebal dan panjang sehingga
membuat daya tarik tersendiri di kalangan para pecinta binatang hias. Karena
keindahan serta kejinakan atau mudah mengenal manusia ini lah banyak orang yang
memelihara serta menjadikan kelinci menjadi binatang peliharaan dirumah mereka.
Untuk beternak kelinci hias anda tidak perlu bersusah payah
serta tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk dapat memulai bisnis tersebut.
dan bukan berarti dengan modal sedikit lantas anda mendapatkan hasil yang
sedikit pula, itu salah. Perlu anda ketahui kelinci adalah hewan yang bisa
menghasilkan banyak anak dalam satu kali melahirkan, tentunya dengan satu kali
melahirkan anda sudah mendapatkan penghasilan dua kali lipat dari modal anda,
lalu bagaimana jika kelinci yang anda ternak lebih dari 5 atau 10 pasang tentunya sangat berkali kali lipat keuntungan yang bisa anda dapat.
Kemudian dalam beternak kelinci hias agar menjadi sukses ada
beberapa proses yang harus anda pahami, tentunya proses tesebut tidak sulit dan
tidak susah. Baik langsung saja kita bahas bagaimana proses dan apa saja yang
harus di persiapkan dan di pahami, berikut ulasannya
Persiapan Dan Proses Yang Perlu Dipahami Dari Cara Beternak Kelinci Hias
Persiapan Lokasi Dan Pembuatan Kandang
Persiapan yang paling utama dalam beternak kelinci hias
adalah dengan menyiapkan lokasi kandang, lokasi yang baik untuk membuat kandang
adalah di tempat yang memiliki udara yang
sejuk dengan suhu yang baik biasanya berada pada ketinggian 500 m di
atas permukaan laut. Dan suhu antara 15 – 20 derajan celcius, kemudian lokasi
berada di daerah yang terbebas dari segala macam jenis bahaya, seperti pencuri
keramaian, binatang buas dan lain sebagainya.
Kenapa di anjurkan dengan udara yang sejuk dan dingin?
Karena di daerah tersebut akan ada banyak sekali makanan hijauan yang tumbuh
yang digemari oleh kelinci anda, serta dengan suhu yang baik akan membuat
kelinci anda merasa nyaman dan mereka menganggap seperti di habit asli mereka.
Beternak kelinci hias memang membutuhkan tempat yang sangat sederhana tetapi
harus di perhatikan juga suhu serta cuaca di sekitar kandang kelinci anda.
Selanjutnya dalam pembuatan kandang untuk beternak kelinci hias yang harus anda perhatikan, pembuatan kandang umum
nya menggunakan ukuran yang di sesuaikan oleh kapasitas kelinci anda, seperti
yang sudah saya jelaskan sedikit di atas, bahwa jangan sampai saat membuat
kandang, ukuran kandang sempit sehingga membuat kelinci berdesak desakan.
Buatlah kandang sesuai kelinci yang anda ternak, kemudian usahakan saat membuat
kandang anda harus membuat dua kandang, kandang yang pertama di buat dengan
tujuan memelihara indukan hingga proses masa kawin dan melahirkan kemudian
kandang kedua anda buat dengan bertujuan untuk pembesaran anak anak kelinci.
Kemudian dalam beternak kelinci hias usahakan dalam membuat
kandang harus anda pisah antara kandang satu dan kandang laindan buat se ideal
mungkin agar kandang untuk rumah terlihat baik dan nyaman untuk kelinci
yang anda ternak.
Memilih Bibit Indukan Yang Berkualitas
Untuk proses selanjutnya anda harus benar benar bisa memilih
indukan kelinci yang berkualitas. Sama hal nya dengan Ternak kelinci Anggora, dalam usaha berternak kelinci hias ini anda
sangat di anjurkan untuk memilih bibit induakan yang baik serta berkualitas.
Karena bibit indukan yang berkualitas akan menentukan nasib anda sebagai
pengusaha atau sebagai peternak kelinci sukses.
Seperti yang kita tahu kelinci adalah salah satu hewan yang
dapat mampu melahirkan banyak anak dalam sekali melahir kan. Tak tanggung
tanggung satu kali melahirkan indukan bisa menghasilkan 6 sampai 12
ekor anakan kelinci. Tentunya dengan memilih indukan yang baik anda harus benar
benar memperhatikan dan ini sangat lah penting. Baik kami akan memberikan
beberapa tips untuk anda agar dalam beternak kelinci hias saat memilih bibit
indukan anda tidak salah dan semoga tips yang kami berikan dapat
membantu anda, berikut ulasannya.
- Dalam memilih indukan kelinci usahakan pilih dari indukan kelinci hias yang melahirkan banyak anak.
- Pilihlah bibit indukan memiliki putting susu yang banyak
- Kemudian bibit indukan harus sehat dan bugar tidak lesuh dan bergerak aktif
- Selanjutnya pilihlah bibit indukan yang tidak memiliki cacat fisik yang berada di bagian tubuh.
- Kemudian pilihlah bibit yang memiliki bulu bersih terutama di bagian vital kelinci.
Pemberian Pakan Yang baik Untuk Kelinci
Kemudian perawatan dari beternak kelinci hias selanjutnya
adalah dengan memberikan pakan yang baik serta mengandung nutrisi yang cukup
untuk kelinci. Untuk pakan kelinci biasanya menggunakan dua jenis pakan
kelinci, seperti pakan hijauan dan pakan kosentrat. Untuk pakan hijaun anda
bisa menggunakan sayur sayuran serta rumput yang tumbuh di sekitar pekarangan rumah,
untuk sayuran anda bisa menggunakan kol, sawi, wortel, daun singkong dan daun
pepaya dan lain sebagainya.
Kemudian untuk pakan tambahan anda bisa menggunakan pakan
berjenis kosentrat yang di berikan untuk kelinci anda. Pakan kosentrat juga
sangat baik untuk pakan kelinci, sebagai pakan tambahan kosentrat memiliki
kandungan nutirisi yang sangat baik dan lengkap, sehingga membuat kelinci anda
dapat berkembang dengan baik.
Dalam pemberian pakan pada kelinci biasanya kelinci akan
membutuhkan 4 sampai 5 % dari berat tubuh nya dalam sehari. Untuk Tips
pemberian pakan dari beternak kelinci hias yang baik adalah sebagai berikut.
- Anda bisa memberikan pakan hijaun sebanyak 60 % per hari dari kelinci hias yang berumur diatas 4 bulan.
- Selanjutnya berikan 40 % per hari menggunakan pakan kosentrat.
- Kemudian untuk anakan kelinci yang berumur dibawah 4 bulan berikan makanan hijau sebanyak 20 % dari ukuran kelinci dewasa.
- Ketika memberikan pakan pada kelinci usahakan terpisah jangan sampai tercampur, pisahkan pakan kosentrat dan pakan hijauan.
- Idealis nya pakan kosentrat di berikan saat pagi hari dan saat siang hingga malam hari kelinci di berikan pakan hijauan.
Masa Birahi dan Proses kawin Yang Bagus
Prose kawin yang bagus ketika beternak kelinci hias adalah
ketika kelinci sudah memasuki umur yang di tentukan, jangan sampai kelinci yang
anda ternak mengalami masa kawin dini, karena akan mengakibatkan anakan kelinci
kerdil bahkan bisa saja gagal untuk hamil. Masa yang baik atau masa
produktivias indukan kelinci saat berusia
5 bulan.
Biasanya indukan betina yang siap kawin memiliki
tanda atau ciri yang sangat mudah untuk kita pahami, indukan betina siap kawin
biasanya sering kali gelisah, jika indukan betina di pisah dengan indukan
pejantan, secara tidak langsung indukan betina akan terus mencari indukan
pejantan kemudian ciri yang sangat menonjol adalah ketika indukan betina
mengosok gosok kan dagunya ke dinding kandang atau ke sesame indukan betina.
Jika kelinci yang anda ternak sudah menunjukkan tanda tanda seperti itu segera
kawinkan indukan kelinci anda.
Waktu yang ideal untuk mengawinkan kelinci yang pas agar
usaha beternak kelinci hias anda sangat baik sebaiknya kawinkan indukan kelinci
saat waktu pagi sore dan malam hari. Kenapa memilih waktu mengawinkan kelinci
di waktu yang sudah di tentukan, harus anda ketahui karena di waktu pagi sore
dan malam hari ini lah udara akan sejuk dan sangat baik untuk proses kawin
kelinci anda. Dalam melangsungkan proses perkawinan antar indukan, satu ekor
indukan pejantan sanggup melayani 5 sampai 10 indukan betina.
Jadi jika anda memiliki indukan betina di bawah 10 ekor anda
hanya membutuh kan 1 ekor indukan pejantan saja, namun perlu di ingat untuk
pejantan sebaiknya menyediakan 2 atau 3 ekor karena biasanya indukan betina
akan menolak indukan pejantan. Agar upaya beternak kelinci hias berjalan
lancer, Apabila indukan pejantan di tolak oleh indukan betina segera ganti
indukan pejantan yang lain, ada baik nya perhatikan saat proses perkawinan
berlangsung guna mengetahui kelinci anda melakukan kawin atau tidak.
Kemudian untuk saat masa birahi indukan sendiri
berlangusung antara 10 sampai 15 hari, untuk anda dalam melakukan usaha beternak kelinci
hias penting dan harus anda ketahui, kemudian jarak antara masa birahi ke masa
birahi lagi membutuhkan waktu sekitar 15 hari. Biasanya ketika indukan sudah
hamil dan anda masih mengawinkan saja indukan betina akan menolak indukan
pejantan, selain itu ciri indukan betina
hamil bisa di tandai dengan benjolan kecil sebesar kelereng antara seminggu
setelah kelinci di kawinkan. Beternak kelinci hias memang di butuhkan kepahaman
dan hitungan hari agar tidak meleset hehehe
Waktu Kelahiran anak kelinci
Setelah indukan kelinci berhasil di kawinkan dan hamil,
indukan betina akan melahirkan anakan kelinci ketika usia kehamilan
indukan kelinci mencapai 28 sampai 35 hari. Dalam setahun indukan kelinci bisa
mengandung atau melahirkan sebanyak 4 kali. Jadi bisa anda bayangkan sendiri,
bila dalam satu indukan bisa menghasilkan 6 ekor anak kelinci bagaimana jika
anda mempunyai 5 ekorindukan kelinci,
dan berapa ekor anak kelinci yang akan anda dapatkan dalam setahun kemudian
berapa keuntungan yang di dapat dalam
beternak kelinci hias dalam satu tahun, tentunya tidak sedikit bukan, dan dapat
dipastikan keuntungan akan berlipat ganda.
Kemudian setelah lahir idealnya anakan kelinci akan menyusu
selama 56 hari, namun anda bisa mempersingkat masa menyusui pada anakan kelinci
atau anakan bisa anda sapi ketika sudah berusia 28 hari, setelah
berhasil di sapi indukan bisa kembali anda kawinkan.
Tentunya dengan mempersingkat masa sapi pada anakan anda bisa meningkatkan produktifitas kelinci sehingga menjadi baik, dengan
begitu indukan kelinci bisa melahirkan anakan kelinci sebanyak 6 kali dalam
satu tahun, lakukan tips yang saya berikan ini agar dalam melakukan usaha
beternak kelinci hias bisa mendapatkan hasil yang lumayan besar.
Selanjutnya silahkan baca artikel kami mengenai cara merawat kelinci hias dengan baik
yang sudah kami rangkum. Terima kasih telah membaca Cara Beternak Kelinci Hias Dengan Mudah Dan Menguntungkan ^_^
0 comments:
Post a Comment