Cara Fermentasi
Jerami Pakan Kambing - Dalam budidaya kambing modern sekarang ini, di
butuhkan berbagai cara untuk mendapatkan hasil yang sangat menggiurkan. Salah
satunya dengan memanfaatkan jerami sebagai pakan alternative untuk kambing yang
sedang para petani budidaya. Mengingat semakin sempitnya lahan untuk melakukan
budidaya kambing dan susahnya mendapatkan pakan untuk kambing sekarang ini,
para peternak mencoba berfikir untuk membuat pakan yang cocok untuk kambing
kambing mereka.
Dengan adanya pemikiran tersebut terciptalah pakan untuk
kambing yang terbuat dari fermentasi jerami ini. Dan cara ini adalah salah satu
cara yang tepat untuk mengganti pakan rumput hijauan yang sebagai pakan utama
kambing. Fermentasi jerami pakan kambing ini merupakan cara alternatife yang
sangat baik, mengingat budidaya kambing
dan domba di Indonesia ini semakin meluas dan lahan yang di butuhkan semakin
menyempit.
Perlu anda ketahui, fermentasi jerami yang terbuat dari
jerami padi ini tidak kalah nutrisinya dengan rumput hijauan dan sangat cocok
untuk anda yang berada di daerah yang susah untuk mendapatkan rumput hijauan.
Dengan usaha ini, patut kita beri a plus untuk penemuan pakan alternatife yang
sangat brilian tersebut, sebab dengan adanya fermentasi jerami pakan kambing ini
telah menjawab semua keluh kesah para peternak kambing untuk mendapatkan pakan
yang ideal untuk kambing kambing mereka.
Lalu bagai mana cara membuatnya? Berikut kami ulas secara
lengkap untuk anda bagai mana cara membuat fermentasi jerami pakan kambing
dengan mudah.
Proses Pembuatan Fermentasi Jerami Pakan Kambing
Persiapan Bahan Atau Media
- Siapkan jerami padi yang sudah kering sebanyak 1 ton
- Kemudian di potong potong pendek hingga memiliki panjang 10 – 20 cm, sebab pada dasarnya kambing lebih suka dengan rumput yang pendek.
- Siapkan produk Tangguh Nasa sebanyak 2 botol (2 liter) untuk 1 ton jerami.
- Sediakan Molase (tetes tebu) sebanyak 0,2% dari berat tebu, atau 2 liter untuk 2 ton berat pakan, untuk 1 ton berat pakan membutukan 1 liter molase. Apabila sulit mendapatkan molase bisa menggunakan cara alternatife lain seperti menggunakan gula pasir atau gula merah sebanyak 1 kg.
- Siapkan air secukupnya.
- Sediakan terpal/plastik yang kuat untuk memeram jerami, atau bisa menggunakan terpal tambak.
- Gembor atau alat penyiram air.
- Kemudian siapkan ember plastik.
Proses Pembuatan
Untuk proses pembuatan Fermentasi jerami pakan kambing
sebagai berikut,
- Siapkan tempat yang terbebas dari sinar matahari langsung, hujan atau genangan air.
- Apabila anda menggunakan alas dasar tanah, gunakan plastik atau terpal untuk alas guna cairan fermentasi tidak meresap kedalam tanah.
- Setelah itu siapkan jerami kering yang sudah di potong potong tadi.
- Ambil ember dan masukkan TANGGUH NASA ke dalam ember campurkan air secukupnya dan molase atau gula pasir, kemudian aduk hingga merata.
- Kemudian gelar jerami kering untuk lapis pertama setinggi 15 – 20 cm, setelah itu semprot tumpukan jerami tersebut dengan menggunakan cairan campuran tangguh nasa tadi.
- Lalu di injak injak, usahakan penyemprotan Fermentasi jerami pakan kambing rata, hingga jerami terlihat basah.
- Setelah itu tumpuk kembali jerami hingga 15 – 20 cm lagi, hingga jerami benar benar habis, perlu di ingat tumpukan setiap lapis jerami harus 15 – 20 cm saja tidak boleh lebih.
- Setelah jerami telah di tumpuk rata selesai, tutup tumpukan jerami tersebut dengan menggunakan pastik atau terpal tambak.
- Ikat hingga benar benar rapat, dan usahakan udara tidak bisa masuk.
- Setelah selesai, diamkan tumpukan jerami selama kurang lebih 12 – 15 hari supaya proses penguraian jerami berjalan secara alamiah.
- Kemudian setelah jerami di fermentasi selama 12 – 15 hari. Fermentasi jerami pakan kambing siap di berikan pada kambing kambing ternak anda.
Proses fermentasi jerami ini memang membutuhkan waktu beberapa
hari, tujuannya agar jerami benar benar lapuk dan nutrisinya bertambah, dan hal
ini akan sangat membantu pencernaan di dalam perut kambing dalam menyerap
nutrisi yang ada di jerami yang sudah di fermentasi.
Perlu di perhatikan ketika akan memberikan pakan fermentasi
jerami ini pada kambing anda, sebaikanya sebelum di berikan kepada kambing
ternak, angin anginkan terlebih dahulu pakan fermentasi tersebut. selain itu
perhatikan air minum pada kambing ternak, usahakan sediakan setiap saat jangan
sampai kekurangan sehingga dapat membantu metabolisme kambing kambing anda.
Penyimpanan Pakan Fermentasi
Untuk penyimpanan Fermentasi jerami pakan kambing bisa
dengan cara sebagai berikut,
- Di ikat kotak kotak secara rapih, dan bisa di simpan di atas langit langit atap rumah kambing.
- Atau bisa juga dengan dibiarkan dalam keadaan posisi semula yaitu berupa tumpukan.
Cukup mudah dan gampang bukan membuat pakan fermentasi
jerami untuk pakan kambing ternak anda, selamat mencoba dan semoga artikel ini
dapat membantu anda semua. Dan semoga berhasil ^_^
Baca juga Cara Beternak Kambing
Baca juga Cara Beternak Kambing
Terima Kasih Telah Membaca Cara Fermentasi Jerami Pakan
Kambing
0 comments:
Post a Comment