Peluang Usaha Ternak
Jangkrik Yang Menguntungkan - Bisnis usaha modal kecil sekarang sudah menjadi trend dan menjadi usaha sampingan yang sangat menjanjikan, beragam usaha kecil
atau besar telah di lakukan oleh sebagian pembisnis untuk meraup keuntungan. Sangat
banyak sekali usaha dengan modal kecil ataupun besar yang bisa kita lakukan
salah satu contohnya adalah dengan bisnis ternak jangkrik ini.
Pada kesempatan yang lalu kami telah memberikan beberapa
tips mengenai peluang usaha beternak kambing, peluang bisnis ternak ayam kampung dan pada kesempatan kali ini kami akan memberikan anda informasi
mengenai peluang usaha tentang ternak jangkrik.
Perlu anda ketahui, bisnis ternak jangkrik adalah suatu
usaha yang sangat menjanjikan dan meraup keuntungan yang sangat besar.
Bayangkan saja di beberapa daerah harga telur jangkrik kalung mencapai Rp
200.000,-/kg sedangkan untuk harga jangkrik alam atau yang sering di panggil
Sliring/madu mencapai Rp 300.000,-/kg.
Dengan demikian sudah sangat sepantasnya bagi anda yang
ingin beternak jangkrik dari sekarang
mengingat harga jualnya yang sangat tinggi dan kebutuhan akan pangsa pasar
semakin meningkat. Kebutuhan akan jangkrik yang semakin meningkat itu terjadi
karena trand pecinta burung kicauan
seperti kenari, lovebird, murai batu dan
lain sebagainya semakin meningkat setiap bulannya. Dengan begitu anda bisa
menghasilkan omset yang sangat menjanjikan setiap bulan .
Kemudian untuk memulai usaha ternak jangkrik sebenar cukup
simple dan mudah, tidak terlalu rumit dan susah namun tetap membutuhkan
kesabaran dan ketelatenan sebab suatu usaha akan berjalan dengan lancar apabila
di kerjakan dengan rasa sabar dan penuh ketelatenan. Dalam beternak jangkrik
ada beberapa tahapan yang harus anda perhatikan dalam memperhatikan serangga
kecil ini.
Nah untuk anda yang benar benar ingin sukses melakukan usaha
beternak jangkrik berikut beberapa hal yang harus anda kuasai dan pahami.
Berikut kami akan memberikan gambaran mengenai cara budidaya jangkrik.
Peluang Usaha Ternak Jangkrik Yang Menguntungkan
Menentukan Lokasi
Untuk beternak jangkrik anda harus menentukan lokasi yang
tepat dan nyaman, dan untuk mendapatkan hasil yang melimpah dan berjalan secara
maksimal. Lokasi yang anda gunakan harus memenuhi syarat di bawah ini,
- Lokasi atau tempat untuk budidaya jangkrik harus dalam keadaan tenang, teduh atau tidak terkena sinar matahari langsung
- Lokasi yang di gunakan untuk budidaya harus jauh dari keramaian, seperti jangan membuat lokasi di samping jalan, dekat pabrik, dan lain sebagainya
- Kemudian area atau lokasi budidaya harus memiliki siklus udara yang baik.
Memperhatikan Suhu Di dalam Kandang
Dalam proses penentasan, kandang harus dalam keadaan hangat
dan tetap terjaga guna telut telur jangkrik dapat menetas secara optimal dan
berjalan dengan baik. Dan apabila sudah menetas, bibit jangkrik di pindahkan
ketempat atau kandang pembesaran.
Perhatikan Pemberian Pakan
Dalam bisnis usaha beternak jangkrik anda harus benar benar
memperhatikan jenis makanan yang di berikan pada jangkrik, agar hewan serangga
ini dapat berkembang secara optimal. Dalam pemberian pakan pada anakan jangkrik
anda harus memperhatikan alas kandang, usahakan alas tersebut tetap dalam
keadaan kering.
Itulah beberapa hal yang harus anda perhatikan dalam
budidaya jangkrik agar meraih kesusksesan. Nah Untuk lebih jelasnya dan
lengkapnya mengenai tata cara beternak jangkrik anda bisa membaca nya di
artikel kami selanjutnya yaitu di Cara beternak Jangkrik Agar Untung Besar
Silahkan baca dan pahami isi yang ada di dalam artikel
tersebut, mudah mudahan sangat membantu anda dalam memulai bisnis usaha
jangkrik. Sampai jumpa di artikel kami selanjutnya dan terima kasih teah
membaca Peluang Usaha Ternak Jangkrik Yang Menguntungkan
0 comments:
Post a Comment